BAPPEDA JABAR - Aher Ajak Pengusaha Dorong Perekonomian
Aher Ajak Pengusaha Dorong Perekonomian
19 February 2016 00:22

Inilah, Bandung – Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meminta kepada para pengusaha yang tergabung dalam Kamar Dagang Indonesia (Kadin) untuk ikut membantu menggerakan roda ekonomi di Jabar. Pengusaha punya peran penting dan punya kontribusi besar ikut mensejahterakan masyarakat.

“Pengusaha mesti ikut mendorong karena APBN atau APBD hanya mampu berkontribusi sekitar 15 persen terhadap laju pertumbuhan ekonomi,” ujar Heryawan dalam sambutan pada peresmian Menara Kadin Jabar, Kamis (18/2/2016).

Menurutnya, pengusaha merupakan profesi yang istimewa dan penuh berkah karena menghadirkan lapangan pekerjaan bagi orang lain.

Karena itu, dia berharap anggota Kadin Jabar bisa menjadi pengusaha yang mabrur yang sering bersedekah dan selalu menciptakan inovasi.

“Nabi Muhammad SAW menyematkan kata mabrur itu kepada dua kelompok yakni mereka yang naik haji dan satu lagi kepada pengusaha,” katanya.

Selain itu, Aher juga meminta para pengusaha menghadirkan sebuah inovasi yang melahirkan kegiatan prouksi dengan mengolah bahan baku lokal. Dengan cara ini maka ketergantungan impor bisa dikurangi atau bahkan dihilangkan.

Dia mengatakan sumber daya alam Jabar sangat berlimpah, namun pemanfaatannya belum optimal. Jika sumber daya tersebut digunakan secara maksimal maka akan mendapatkan nilai tambah.

“Pengusaha mesti menghadirkan nilai tambah dengan mengolah bahan baku menjadi setengah jadi atau barang jadi,” pungkasnya.

Copyright © Humas Bappeda Provinsi Jawa Barat 2022