Bisnis.com,BANDUNG–Sekda Jabar Iwa Karniwa memastikan para panitia lelang dan PPK akan menggelar tender 2017 dengan lebih nyaman. Hal ini mengingat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah memberikan penguatan agar setiap gangguan tender dari pihak luar dilaporkan Pemprov. “Sepanjang tidak berbuat pelanggaran, KPK siap membantu,” katanya di Bandung, Jumat (28/10/2016). Diakuinya dalam APBD 2017 sudah ada susunan organisasi dan tata kerja (SOTK) baru. Namun pihaknya memastikan alokasi anggaran untuk dinas atau badan baru sudah dipersiapkan dalam pembahasan APBD 2017. “Tidak ada masalah, lelang awal bisa digelar,” ujarnya. Menurutnya hal-hal krusial terkait proses administrasi keuangan sudah diantisipasi pihaknya. Dimana, untuk SOTK lama dinas masih wajib menyelesaikan laporan keuangan sampai 31 Desember 2016. “Sementara SOTK baru langsung menyesuaikan mulai 2 Januari 2017. Batasan waktu ini akan membuat penganggaran normal. Nantinya OPD lapor ke kami selanjutnya ditempatkan sesuai SOTK baru,” tuturnya. Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemprov Jabar ini memastikan lelang lebih awal ini dilakukan untuk menghindari keterlambatan yang mengakibatkan tidak maksimalnya serapan anggaran. “Tahun ini beberapa OPD terutama terkait infrastruktur sudah memulai,” ujarnya.