BAPPEDA JABAR - Kepala Bappeda Jabar Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tk.I Angkatan XLIII
Kepala Bappeda Jabar Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tk.I Angkatan XLIII
01 August 2019 12:55

Kepala Bappeda Provinsi Jawa Barat M. Taufiq Budi Santoso mengikuti Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat I Angkatan XLIII di Kantor Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI, Jalan Administrasi II Pejompongan, Jakarta Pusat, Kamis (01/08).

Acara ini diikuti oleh 35 orang peserta. 2 (dua) orang dari Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat yaitu Kepala Bappeda Provinsi Jawa Barat dan Kepala Disparbud Provinsi Jawa Barat, Dedi Taufik.

Acara ini dibuka oleh Kepala LAN RI, Adi Suryanto. Dalam sambutannya, Kepala LAN RI menyatakan pemerintah harus menyiapkan anggaran untuk peningkatan kompetensi ASN karena salah satu hak ASN adalah mendapatkan pelatihan dan peningkatan kompetensi.

Untuk menuju Indonesia emas, menurut Kepala LAN RI diperlukan birokrasi yang baik dan tentu ditunjang oleh aparatur yang berkompeten. Aparatur yang kompeten akan meningkatkan pelayanan publik.

Penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tk.I ini bersifat “On Campus dan Off Campus”, pada waktu tertentu peserta berada di kampus (asrama) dan beberapa waktu tertentu kembali ke instansi masing-masing dan kembali lagi ke kampus (asrama).

Pelatihan kepemimpinan Nasional TK.I Angakatan XLIII akan berlangsung sekitar 4 bulan, mulai tanggal 1 Agustus s.d 5 Desember 2019 bertempat di ASN Corporate University, LAN RI.

Copyright © Humas Bappeda Provinsi Jawa Barat 2022